Pj Gubernur Aceh Tinjau Pasar Tani di Banda Aceh, Dorong Penguatan Petani Lokal
Pasar ini menjadi ajang bagi petani lokal untuk menjual hasil panennya langsung ke masyarakat dengan harga lebih terjangkau.
Banda Aceh – Penjabat (Pj) Gubernur Aceh, Dr. H. Safrizal ZA, M.Si, bersama istri, Ketua PKK Aceh, Hj. Safriati, meninjau Pasar Tani yang digelar di Komplek Stadion Harapan Bangsa, Banda Aceh, Minggu, 9 Februari 2025. Kegiatan ini menjadi bagian dari upaya mendukung petani lokal dan memberikan akses pangan dengan harga lebih bersaing bagi masyarakat.
Dalam kunjungannya, Pj Gubernur didampingi oleh Kepala Dinas Pertanian dan Perkebunan Aceh, Cut Huzaimah, Plt Ketua Dharma Wanita Persatuan (DWP) Aceh, Dra. Sukmawati, Direktur RSIA, dr. Nurnikmah, Kepala Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (DP3A), Meutia Juliana, serta sejumlah pejabat dari Setda Aceh.
Baca Juga:
Pj Gubernur Aceh Resmikan Revitalisasi Situs Sejarah Habib Bughak di
Bireuen
Di lokasi, Pj Gubernur dan Ketua PKK Aceh turut membagikan doorprize yang disediakan oleh Dinas Pertanian dan Perkebunan Aceh kepada masyarakat yang hadir. Dalam kesempatan tersebut, Safrizal menekankan pentingnya keberlanjutan program Pasar Tani sebagai bentuk dukungan bagi petani lokal dan kesejahteraan masyarakat.
"Pasar Tani ini harus terus kita dukung agar petani lokal bisa berkembang dan masyarakat mendapatkan bahan pangan dengan harga yang lebih terjangkau," ujar Safrizal.
Sementara itu, Ketua PKK Aceh, Hj. Safriati, juga menyempatkan diri berbelanja langsung di pasar tersebut. Ia membeli berbagai jenis sayuran dan pupuk tanaman sambil berinteraksi dengan para pedagang dan pengunjung.
"Saya ingin tahu langsung bagaimana harga-harga di pasar ini. Ternyata cukup terjangkau dan produknya juga segar," katanya.
Baca Juga:
Dekranasda Aceh Apresiasi Omzet Pasar Tani Nagan Raya Rp126 Juta dalam 3
Jam
Selain Pasar Tani, kegiatan juga diisi dengan senam massal yang diinisiasi oleh Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Aceh. Senam ini diikuti oleh berbagai elemen masyarakat serta pegawai pemerintahan sebagai bagian dari kampanye hidup sehat dan menjaga kebugaran.
Pasar Tani sendiri merupakan program rutin yang bertujuan mempertemukan petani dengan konsumen tanpa perantara, sehingga dapat memangkas rantai distribusi dan memastikan harga lebih bersaing. Selain hasil pertanian, Pasar Tani juga menyediakan pasar murah yang menjual kebutuhan pokok seperti gas LPG 3 kg, telur, dan beras yang dikelola oleh Bulog Aceh.[]
Tidak ada komentar