Leadership Camp Ramadhan, Upaya Dinsos Aceh Latih Kemandirian Anak Binaan

Kepala Dinsos Aceh, Dr. Muslem Yacob, saat menyampaikan kata sambutan dalam kegiatan Leadership Camp Ramadhan (LCR). (Foto: HO-Dinsos Aceh).
Kepala Dinsos Aceh, Dr. Muslem Yacob, saat menyampaikan kata sambutan dalam kegiatan Leadership Camp Ramadhan (LCR). (Foto: HO-Dinsos Aceh).

Program ini bertujuan membentuk jiwa kepemimpinan dan meningkatkan keimanan anak binaan selama Ramadhan.

koranaceh.net – Kepala Dinas Sosial (Dinsos) Aceh, Dr. Muslem Yacob, mengapresiasi inisiatif UPTD Rumoh Seujahtera Aneuk Nanggroe (RSAN) dalam menggelar Leadership Camp Ramadhan (LCR) bagi anak-anak binaan.

Kegiatan ini dinilai sebagai langkah positif dalam membentuk karakter kepemimpinan sekaligus memperkuat ketahanan mental dan spiritual mereka.

Baca Juga:
MPP Aceh Besar Tetap Beroperasi Selama Ramadhan, Warga Bisa Urus Administrasi Tanpa Kendala

Dalam sambutannya saat membuka acara pada Selasa, 4 Maret 2025, Dr. Muslem berharap program ini dapat melatih anak-anak binaan agar semakin mandiri dalam menghadapi masa depan.

“Dengan kegiatan ini, anak-anak dibawa ke suasana kepemimpinan, mereka dilatih mengelola jiwa kepemimpinan. Semua ini dalam rangka meningkatkan ketahanan dan keimanan kepada Sang Khalik,” ujarnya.

Ia juga menekankan bahwa momentum Ramadhan adalah waktu yang tepat untuk membentuk karakter anak binaan agar lebih fokus dalam menjalani ibadah serta memiliki pola pikir positif terhadap kehidupan.

Menurutnya, pengalaman dari LCR ini diharapkan dapat memberikan dampak jangka panjang bagi mereka setelah keluar dari panti.

Baca Juga:
PLN Aceh Pastikan Pasokan Listrik Selama Ramadan dan Idulfitri

“Kita berharap dari kegiatan ini dapat membekas bagi perkembangan anak binaan, nantinya setelah keluar dari panti menjadi golongan khairunnas anfa’u linnas, yang bermanfaat bagi orang lain,” tambahnya.

Salah satu hal yang membuatnya bangga adalah keberanian seorang anak binaan yang tampil sebagai pembawa acara (MC) dalam kegiatan tersebut. Ini menunjukkan hasil nyata dari proses pembinaan yang dilakukan RSAN.

Sementara itu, Kepala UPTD RSAN, Michael Oktiviano, menjelaskan Leadership Camp Ramadhan tahun ini dibuat lebih inovatif dengan menambahkan materi khusus tentang penyusunan "proposal kehidupan."

Materi ini bertujuan membantu anak-anak, yang memiliki latar belakang masalah berbeda, untuk memahami dan merancang masa depan mereka dengan lebih jelas.

Baca Juga:
Bus Trans Koetaradja Kembali Beroperasi, 14 Rute Layani Banda Aceh dan Aceh Besar

"Kegiatan Leadership Camp Ramadhan ini kita laksanakan bersama Heart Communication Institute (HCI) dari tanggal 4 sampai dengan 7 Maret. Konsepnya dibuat santai dan asik, intinya kami lakukan yang terbaik untuk masa depan anak-anak semua," ujar Michael.

Pembukaan kegiatan ini turut dihadiri oleh Founder HCI Aceh, Wahyu Rezeki, M.I.Kom., Kepala Seksi Pengasuhan dan Pembinaan Syarifuddin, serta Kasubbag TU, Husni.

Melalui program ini, Dinas Sosial Aceh dan UPTD RSAN ingin memastikan bahwa anak-anak binaan tidak hanya mendapatkan perlindungan, tetapi juga kesempatan untuk mengembangkan potensi mereka.

Dengan pembinaan yang tepat, mereka diharapkan dapat menghadapi masa depan dengan lebih baik, serta mampu menjadi bagian dari masyarakat yang produktif dan mandiri.[]

Tidak ada komentar

Gambar tema oleh Leontura. Diberdayakan oleh Blogger.