Plt Sekda Aceh Sambut Menteri Luar Negeri Sugiono di Bandara Sultan Iskandar Muda

Plt. Sekda Aceh, Muhammad Diwarsyah (kiri); Sugiono (tengah) sedang berjabat tangan, didampingi Akkar Arafat (kanan).

Aceh Besar - Pelaksana Tugas Sekretaris Daerah (PLT Sekda) Aceh, Drs. Muhammad Diwarsyah, M.Si, beserta Kepala Biro Administrasi Pimpinan Setda Aceh, Akkar Arafat, S.STP, M.Si, menyambut kedatangan Menteri Luar Negeri Indonesia (Menlu), Sugiono, di Bandara Sultan Iskandar Muda Blang Bintang, Aceh Besar, pada Selasa (22/10/2024). Diwarsyah mengucapkan selamat datang kepada Menlu Sugiono di kampung halamannya.

Sugiono, yang merupakan putra Aceh, diangkat oleh Presiden Prabowo Subianto dalam Kabinet Merah Putih. Selain Sugiono, dua tokoh lainnya juga berasal dari Aceh, yaitu Teuku Riefky Harsya yang menjabat sebagai Menteri Ekonomi Kreatif dan Nezar Patria yang menjadi Wakil Menteri Kementerian Komunikasi dan Digital.

"Saya ingin menyampaikan terima kasih yang sebesar-besarnya. Awalnya hanya rencana transit, namun ini adalah kunjungan pertama Menteri Luar Negeri Indonesia ke kampung sendiri di Aceh," ungkap Sugiono.

Menteri Luar Negeri RI, Sugiono, berangkat menuju Rusia untuk mewakili Indonesia dalam menghadiri Konferensi Tingkat Tinggi BRICS yang berlangsung di Kazan, Rusia, pada 22-24 Oktober 2024.

Diwarsyah sedang berbincang dengan Sugiono di ruang kerjanya

Sugiono lahir di Takengon, Aceh Tengah, pada 11 Februari 1979. Ia menyelesaikan pendidikan dasar di Takengon, kemudian melanjutkan pendidikan menengah pertama di Banda Aceh. Dari tahun 1994 hingga 1997, Sugiono menempuh pendidikan di SMA Taruna Nusantara, Magelang, Jawa Tengah.

Ia juga pernah belajar di Norwich Military Academy di Amerika Serikat melalui program beasiswa yang ditujukan bagi lulusan SMA Taruna Nusantara untuk melanjutkan ke perguruan tinggi militer di AS.

Sugiono lulus dari pendidikan calon perwira TNI pada tahun 2002 dengan pangkat Letnan Dua dari korps Infanteri. Sebelumnya, ia menjabat sebagai sekretaris pribadi Prabowo.

Di Senayan, Sugiono menjabat sebagai Wakil Ketua Komisi I DPR yang berfokus pada isu pertahanan dan luar negeri, serta Ketua Fraksi Gerindra di MPR. 

Tidak ada komentar

Gambar tema oleh Leontura. Diberdayakan oleh Blogger.